S2 Bimbingan dan Konseling

STRUKTUR KURIKULUM

Dalam usaha untuk membentuk kompetensi-kompetensi yang telah dikemukakan, dirancang kurikulum sebagai terlihat pada tabel 1. Bagi mahasiswa yang berasal dari jenjang S1 yang tidak linier atau tidak sebi- dang dengan program Magister Bimbingan dan Konseling, diwajibkan untuk mengambil matakuliah-matakuliah matrikulasi yang jenis, bobot sks/js, dan bentuk perkuliahannya akan ditentukan oleh Kaprodi, dan disetujui oleh Direktur Pascasarjana.

 

Tabel 1. Kurikulum Program Studi Magister (S2) BK

Sandi dan Nama Matakuliah

sks

Js

Semester

1

2

3

4

A. Matakuliah Umum (MKU)

 

 

 

 

 

 

MKU500 Metodologi Penelitian Kuantitatif

2

2

X

MKU501 Metodologi Penelitian Kualitatif

3

3

 

X

MKU502 Statistik inferensial

2

3

X

B. Matakuliah Dasar Keahlian (MDK)

 

 

 

 

 

 

MKDK511 Landasan Pendidikan dan Pembelajaran

2

2

X

MKDK512 Problematik Pendidikan bidang Studi

2

2

X

C. Matakuliah Keahlian (MKK)

 

 

 

 

 

 

BIM520 Landasan/Wawasan Bimbingan

2*

2

X

BIM521 Teori dan Pendekatan Konseling

3

3

X

BIM530 Pendekatan Kelompok dalam BK

2*

2

X

BIM531 Bimbingan dan Konseling Karier***

2

2

X

BIM532 Bimbingan dan Konseling belajar ***

2

2

X

 

 

BIM533 Bimbingan dan Konseling pribadi sosial***

2

2

X

 

 

BIM534 Bimbingan dan Konseling anak berkebutuhan khusus***

2

2

X

 

 

BIM535 Asesmen dalam Bimbingan Konseling

2

2

X

BIM536 Konseling Lintas Budaya

2

2

X

BIM537 Analisis Pengubahan Tingkah Laku

2

2

X

BIM540 Evaluasi dan Supervisi Bimbingan Konseling

2

2

X

BIM541 Studi Mandiri Bidang Studi Spesialisasi

2

2

X

 

PPL580 Praktek Bimbingan dan Konseling

4

12

X

D. Tesis (TES):

 

 

 

 

 

 

TES591 Seminar Usulan Tesis

0

2

X

 

TES590 Tesis

6

6

X

X

Jumlah SKS

40

51

15

15

10

 

Keterangan:
*  = Dapat dipilih oleh Program Studi lain;

*** = mata kuliah pilihan, disajikan jika diikuti oleh minimal 7 peserta
X = disajikan semester itu

DESKRIPSI MATAKULIAH PROGRAM MAGISTER BK

MKU500 Metodologi Penelitian Kuantitatif (2sks/2js)

Mempelajari berbagai rancangan penelitian kuatitatif baik jenis eks pos-fakto, pengembangan maupun eksperimen yang relevan bagi peneliti- an bidang Bimbingan dan Konseling; mahasiswa berlatih menentukan permasalahan dan merumuskan masalah penelitian, mendesain rancangan penelitian, pengumpulan data, penarikan sampel atau subjek penelitian dengan suatu teknik sampling, dan menentukan analisis data yang relevan bagi pencapaian tujuan penelitian; semua latihan tersebut diwujudkan dalam bentuk penyusunan proposal penelitian yang memiliki konsistensi antara masalah, kajian teori, desain, instrumen pengumpulan data dan analisis datanya. Perkuliahan lebih banyak dalam bentuk penelusuran kajian pustaka dan hasil penelitian yang relevan dengan bidang bimbing- an dan konseling, presentasi hasil penelusuran untuk memperoleh masukan dan kemudian mahasiswa melakukan revisi, dan diakhiri dengan hasil tugas penyusunan proposal yang bisa menjadi calon penelitian dalam bentuk tesis.

MKU501 Metodologi Penelitian Kualitatif (3 sks/3 js)

Menyadari adanya sejumlah kemudahan pelaksanaan penelitian kualitatif untuk penulisan karya ilmiah (akademik); menguasai arti, karakteristik & prinsipnya, prosedur & tahap umum, jenis umum serta beberapa jenis & tipe khusus penelitian kualitatif. Berdasarkan penguasan itu, diharapkan mahasiswa kompeten menyusun proposal tesis dengan penelitian kualitatif; di dalamnya mahasiswa terampil memilih jenis dan tipe riset kualitatif dengan pertimbangan tepat secara ideal dan riel- praktis, terampil memilih teknik dan melaksanakan pengumpulan data khas tipe riset pilihan, mahir ‘menyatukan diri’ dengan ‘teknik’ pengum- pulan data, terampil menganalisis secara interpretif, memaparkan hasil, menyusun laporan dan menunjukkan keterpercayaan (atau ‘validitas’) prosedur dan hasil-hasil penelitian. Mahasiswa diharapkan mengembang- kan sikap yang kondusif terhadap penelitian kualitatif yaitu menghargai daya atau power yang ada pada ‘pandangan emik’ (emic view), dengan cara respek terhadap pemikiran subjektif para subjek terteliti, akrab dan hangat menjalin hubungan sosial, jujur, terpercaya, dan peduli terhadap subjek terteliti –sebagaimana kondisi-kondisi fasilitatifnya terhadap konseli; juga mengembangkan sikap menghargai serta mengembangkan kompetensi memakai hasil-hasil penelitian kualitatif untuk keperluan studi dan aktivitas profesional bimbingan konseling. Perkuliahan diakhiri dengan hasil tugas penyusunan proposal penelitian kualitatif yang bisa menjadi calon penelitian dalam bentuk tesis.

MKU502 Statistik Inferensial (2 sks/3 js)

Mempelajari dan berlatih menggunakan berbagai teknik statistik untuk menguji reliabilitas dan validitas instrumen penelitian, dan untuk menganalisis data hasil penelitian di bidang bimbingan dan konseling. Beberapa teknik yang dipelajari antara lain pengambilan sampel, reliabili- tas alpha cronbach, analisis faktor, uji asumsi analisis parametrik, analisis regresi ganda, analisis jalur, anova, manova, dan beberapa analisis nonpa- rametrik yang relevan dengan kebutuhan penelitian di bidang bimbingan dan konseling. Mahasiswa dilatih mengentri data, menganalisis data dan menginterpretasi hasil analisis sesuai dengan tujuan penelitian dengan menggunakan program analisis data aplikasi Spss. Perkuliahan diakhiri dengan penyelesaian tugas analisis data secara simulasi pada suatu projek penelitian yang direncanakan untuk menjadi calon tesis.

MKDK511 Landasan Pendidikan dan Pembelajaran (2 sks/2 js)

Memahami pendidikan sebagai suatu sistem yang kompleks yang banyak kaitannya dengan sistem-sistem lainnya seperti sistem sosial, politik, dan budaya. Dalam usaha memperoleh pemahaman tersebut, persoalan pendidikan dikaji dengan menggunakan berbagai landasan antara lain: landasan filosofis, historis, sosiologis, dan psikologis. Di kaji pula tentang persoalan pembelajaran dalam latar pendidikan formal, non-formal atau informal dari sudut pandangan tentang belajar, teori belajar dan teori pembelajaran, taksonomi tujuan pembelajaran, karakteristik pebelajar, strategi dan metode pembelajaran, organisasi isi pembelajaran, dan evaluasi sistem pembelajaran. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper tentang persoalan pendidikan dan kajiannya dari sisi landasan filosofis, dan atau historis, dan atau sosiologis, dan atau psikologis; atau penyusunan paper tentang persoalan pembelajaran dalam suatu bentuk pendidikan (formal, non-formal atau informal) dan kajiannya dari sudut pandang teori tertentu. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi bab I dan bab II calon tesis yang direncanakan.

MKDK512 Problematika Pendidikan Bidang Studi (2 sks/2 js)

Mengembangkan pemahaman dan wawasan tentang pendidikan yang luas, baik situasi “normal” maupun situasi problematik dengan membahas masalah umum pendidikan dan masalah khusus pembelajaran dengan memakai perspektif teori tertentu, baik teori-teori sosial, budaya, ekonomi, religi, psikologi, maupun teori politik atau teori/ilmu hukum. Kuliah tingkat lanjut ini mencakup segi-segi problematik teoritis dan pengembangan dan arah kecenderungan dalam tinjauan masa depan. Mahasiswa secara perorangan mengusulkan topik (kasus) masalah dan berlatih membahas hakikat dan segi-segi permasalahannya dan meninjau kemungkinan pemecahannya menurut perspektif teori tertentu yang dipakainya. Kuliah diakhiri dengan tugas paper yang berisi pendeskripsian dan perumusan masalah dalam bidang pendidikan/bimbingan dan konseling, pembahasan dan kemungkinan pemecahannya menurut teori tertentu; paper tersebut berpeluang menjadi calon bab I dan bab II untuk tesis yang direncanakan.

BIM520 Landasan/Wawasan Bimbingan (2 sks/2 js)

Memperluas wawasan bimbingan para mahasiswa menurut tinjauan filsafat, politik, sosial budaya, kesejarahan. Termasuk juga wawasan sistem (pemahaman bimbingan sebagai satu sistem dan subsistem pendidikan di sekolah) dan wawasan profesi (bimbingan dan konseling sebagai profesi). Dalam konteks sistem pendidikan, bahasan mencakup penyelanggaraan bimbingan dan konseling dalam hubungannya dengan segi-segi pendidikan (kurikulum, pengajaran, organisasi pengelolaan).

BIM521 Teori dan Pendekatan Konseling (3 sks/3 js)

Mengkaji berbagai paradigma dan teori konseling: psikodinamik, teori belajar, teori diri (self), analisis eksistensial, tinjauan dari segi landasan psikologi, proses dan implementasi teknik; kajian perbandingan antara teori-teori untuk menyingkap persamaan dan perbedaan, baik dalam tingkat konsep dasar maupun dalam tingkat implementasinya, dan untuk merumuskan suatu kemungkinan teori baru yang lebih relevan dengan keadaan dan perkembangan masyarakat Indonesia. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper tentang suatu teori atau teknik atau pendekatan baru dalam konseling yang berpeluang untuk dikembangkan melalui suatu penelitian pengembangan atau eksperimen dalam bentuk calon tesis yang direncanakan.

BIM530 Pendekatan Kelompok dalam BK (2 sks/2 js)

Bahasan untuk memperoleh penguasaan konsep, proses, dan teknik-teknik kelompok dalam penyelanggaraan layanan bantuan bimbingan dan konseling di sekolah (lingkungan pendidikan); mengkaji landasan teoritis dan psikologis berbagai teknik; penyusunan suatu rancangan pendekatan kelompok untuk mengatasi suatu permasalahan tertentu yang dipilih berdasarkan need assesment, termasuk latihan pelaksanaannya secara terbatas di laboratorium atau kelas penyelenggaraan bimbingan dan konseling secara kelompok. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper yang mendeskripsikan suatu permasalahan dalam kelompok atau komunitas tertentu dan penyusunan strategi kelompok untuk memecahkannya. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi calon penelitian pengembangan atau eksperimen yang bisa direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM531 Bimbingan dan Konseling Karier (2 sks/2 js) (mk pilihan)

Mengembangkan pemahaman tentang landasan teori  bimbingan dan konseling karier dan praktik-praktik pelaksanaannya di sekolah atau latar pendidikan pada umumnya. Bahasan mengenai teori-teori pemilihan jabatan, perkembangan karier, pengambilan keputusan karier; aplikasi teori-teori tersebut dalam proses dan teknik bimbingan dan konseling karier, antara lain penggunaan paket belajar bimbingan karier, dan pengembangan sumber informasi karier. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper yang mendeskripsikan suatu permasalahan karier dan penyusunan strategi bimbingan karier berdasarkan suatu sudut pandang teori tertentu untuk memecahkannya. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi calon penelitian pengembangan atau eksperimen bimbingan karier yang bisa direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM531 Bimbingan dan Konseling Belajar (2 sks/2 js) (mk pilihan)

Mengembangkan pemahaman tentang landasan teori  bimbingan dan konseling belajar dan praktik-praktik pelaksanaannya di sekolah atau latar pendidikan pada umumnya. Bahasan mengenai teori-teori belajar dan perilaku belajar, aplikasi teori-teori tersebut dalam proses dan teknik bimbingan dan konseling belajar, antara lain dalam memecahkan masalah-masalah kecemasan dan efektivitas belajar. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper yang mendeskripsikan suatu permasalahan belajar dan penyusunan strategi bimbingan belajar berdasarkan suatu sudut pandang teori tertentu untuk memecahkannya. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi calon penelitian pengembangan atau eksperimen bimbingan belajar yang bisa direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM531 Bimbingan dan Konseling Pribadi-sosial (2 sks/2 js) (mk pilihan)

Mengembangkan pemahaman tentang landasan teori  bimbingan dan konseling pribadi-sosial dan praktik-praktik pelaksanaannya di sekolah atau latar pendidikan pada umumnya. Bahasan mengenai teori-teori yang terkait dengan perilaku pribadi-sosial, aplikasi teori-teori tersebut dalam proses dan teknik bimbingan dan konseling pribadi-sosial. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper yang mendeskripsikan suatu permasalahan pribadi-sosial misalnya stres atau perkelahian pelajar, dan penyusunan strategi bimbingannya berdasarkan suatu sudut pandang teori tertentu untuk memecahkannya. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi calon penelitian pengembangan atau eksperimen bimbingan pribadi-sosial yang bisa direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM531 Bimbingan dan Konseling Anak Berkebutuhan Khusus (2 sks/2 js) (mk pilihan)

Mengembangkan pemahaman tentang landasan teori  bimbingan dan konseling bagi anak berkebutuhan khusus, dan praktik-praktik pelaksanaannya di sekolah atau latar pendidikan pada umumnya. Bahasan mengenai teori-teori yang terkait dengan anak berkebutuhan khusus, aplikasi teori-teori tersebut dalam proses dan teknik bimbingan dan konseling bagi anak berkebutuhan khusus, antara lain dalam memecahkan masalah-masalah anak gifted dan autisme. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper yang mendeskripsikan suatu permasalahan anak berkebutuhan khusus, dan penyusunan strategi bimbingannya berdasarkan suatu sudut pandang teori tertentu untuk memecahkannya. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi calon penelitian pengembangan atau eksperimen bimbingan bagi anak berkebutuhan khusus yang bisa direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM532 Asesmen dalam Bimbingan dan Konseling (2 sks/2 js)

Kajian lanjut tentang asesmen sebagai teknik pemahaman individu untuk keperluan bimbingan, khususnya konseling di sekolah. Pokok- pokok yang dibahas meliputi jenis-jenis alat dan prosedur pengukuran dan asesmen individu, pertimbangan dalam penggunaan prosedur itu, dan pemaduannya untuk membantu individu dalam mengambil pilihan dan keputusan pendidikan dan karier; serta berlatih mengembangkan suatu alat pengukuran yang memenuhi standar reliabilitas dan validitas untuk mengukur suatu aspek tertentu. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan instrumen untuk mengukur aspek/variabel tertentu yang berpeluang digunakan sebagai instrumen penelitian yang direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM533 Konseling Lintas Budaya (2 sks/2 js)

Perkuliahan dimaksudkan agar mahasiswa peka dan paham akan adanya faktor-faktor sosial budaya yang berpengaruh pada penyelenggaraan bimbingan dan konseling. Kajian terhadap teori-teori luar (barat) dan kesesuaian (atau ketidaksesuaian) penerapannya dalam konteks budaya setempat/Indonesia. Kegiatan kuliah termasuk diskusi tentang nilai-nilai budaya setempat, masalah, dan kendala pelaksanaan bimbingan dan konseling yang berlatar budaya, dan praktik-praktik bantuan penduduk setempat (pribumi) dan kemungkinan pengembangan serta penelitiannya untuk konseling profesional. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper yang mendeskripsikan suatu permasalahan dalam kelompok budaya tertentu dan penyusunan strategi konseling untuk memecahkannya. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi calon penelitian pengembangan atau eksperimen yang bisa direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM534 Analisis Pengubahan Tingkah Laku (2 sks/2 js)

Membahas landasan teori, azas, dan prosedur menganalisis tingkah laku dengan perhatian khusus ditujukan untuk menilai tingkah laku yang dikehendaki dan pengaturan cara-cara bantuan untuk mengubahnya, khususnya bagi penerapan prosedur itu untuk penggunaan di latar pendidikan/sekolah. Kuliah mencakup latihan pengamatan, pengubahan dan penilaian tingkah laku terbatas di lab maupun di kelas. Perkuliahan diakhiri dengan penyusunan paper yang mendeskripsikan suatu permasa- lahan tingkah laku tertentu dan penyusunan strategi pengubahannya. Paper tersebut berpeluang untuk menjadi calon penelitian pengembangan atau eksperimen yang bisa direncanakan dalam bentuk tesis.

BIM540 Evaluasi dan Supervisi Bimbingan dan Konseling (2sks/2 js)

Prasyarat: BIM520

Membahas pengertian dan prosedur penilaian keampuhan layanan bantuan (konseling) dan program bimbingan umumnya. Bahasan meliputi juga model-model penilaian, rancangan kuantitatif dan kualitatif untuk penilaian, penelitian penilaian dalam bimbingan dan konseling di lembaga/pendidikan sekolah sebagai latihan.

BIM541 Studi Mandiri Bidang Studi Spesialisasi (2 sks/2 js)

Menanamkan sikap ilmiah mandiri, yang dikembangkan dengan program yang direncanakan oleh mahasiswa sendiri untuk memperdalam suatu topik, mengkaji teori dan hasil penelitian yang relevan dalam bidang bimbingan dan konseling, yang dengan menggunakan berbagai kemampuan yang telah diperoleh dari berbagai matakuliah lainnya. Perkuliahan diarahkan untuk membantu penyusunan suatu proposal penelitian dalam bentuk tesis. Untuk menunjang kegiatan studi mandiri ini, dosen menyediakan layanan konsultasi mengenai perencanaan umum, tujuan, materi, sumber belajar dan evaluasi atas proposal yang disusun oleh mahasiswa.

PPL580 Praktik Pengalaman Lapangan Bimbingan dan Konseling (4 sks/4 js)

  1. PPL Pembelajaran bagi mahasiswa calon dosen: melatih mahasiswa menerapkan prinsip-prinsip perancangan dan pengembangan pembelajaran bidang bimbingan konseling; penggunaan konsep-konsep, prinsip-prinsip dan prosedur-prosedur dalam pengembangan bahan ajar; pembuatan seperangkat persiapan pembelajaran (Rencana Perkuliah Semester dan silabus mata kuliah) dan melaksanakan praktik pembelajaran bidang bimbingan konseling bagi mahasiswa jenjang Pada akhir masa pengalaman lapangan, mahasiswa dituntut untuk menyusun laporan perorangan dan/atau kelompok. Semua dilaksanakan secara terbimbing dan dinilai oleh dosen pembimbing.
  2. PPL Bimbingan Konseling bagi mahasiswa yang konselor sekolah: melatih mahasiswa untuk menghubungkan teori dan praktik melalui pelaksanaan pengalaman langsung pemecahan masalah bidang bimbingan dan Mahasiswa dilatih melakukan need assesment, merencanakan, melaksanakan, mengevaluasi program-program bimbingan konseling  (pendidikan)  dalam  berbagai  latar  kelembagaan dan/atau kemasyarakatan. Pada akhir masa pengalaman lapangan, mahasiswa dituntut untuk menyusun laporan perorangan dan/atau kelompok. Semua dilaksanakan secara terbimbing dan dinilai oleh dosen pembimbing.

TES590 Penyusunan Tesis (6 sks)

Dengan menggunakan berbagai kemampuan yang telah diperoleh dari berbagai matakuliah, mahasiswa melakukan kerja mandiri dalam merencanakan dan melaksanakan penelitian (karya ilmiah) tentang suatu masalah pendidikan dan atau bimbingan dan konseling yang sesuai dengan minat spesialisasi mahasiswa, serta menulis laporan dalam bentuk tesis secara terbimbing setidak-tidaknya dua orang pembimbing tesis. Karya ilmiah tersebut dapat berbentuk hasil suatu penelitian maupun hasil suatu kegiatan proyek pengembangan yang berupa produk tertentu dalam bidang pendidikan, pembelajaran, dan bimbingan serta konseling.

TES590 Seminar Usulan Tesis (0 sks/2js)

Perkuliahan ini termasuk dalam kegiatan penulisan tesis yang menjadi kewajiban mahasiswa untuk menyampaikan usulan (proposal) penelitian/ proyek dalam suatu forum seminar tesis program studi yang dihadiri oleh semua dosen pembimbing tesis, dosen metode penelitian, dosen program studi, dan mahasiswa yang terkait. Mahasiswa calon magister dapat memperoleh banyak masukan terhadap rencana penelitiannya, untuk kemudian digunakan sebagai bahan penyempurnaan tesisnya.