PENERAPAN PROSES PEMBELAJARAN KOOPERATIF BERBASIS LESSON STUDY PADA MATA KULIAH PENGANTAR EKONOMI MIKRO
Abstract
Ekonomi Mikro merupakan matakuliah wajib di Jurusan Ekonomi Pembanguan yang dirancang untuk memberikan pemahaman dasar kepada mahasiswa mengenai obyek, permasalahan, ruang lingkup dan konsep-konsep dasar ekonomi. Selain itu, pemahaman mikroekonomi yang baik sangat penting untuk proses pengambilan keputusan manajerial, merancang dan memahami kebijakan publik dan secara umum untuk mengapresiasi bagaimana perekonomian modern bekerja. Berdasarkan observasi pada Matakuliah Pengantar Ekonomi Mikro, diketahui bahwa ada beberapa permasalahan mendasar diantaranya adalah keterbatasan pengetahuan mahasiswa baik dalam tataran konsep dan implementasi langsung dari materi ilmu ekonomi yang dikaji secara individual (mikro), minimnya harmonisasi antara soft skills dan hard skills mahasiswa baik untuk kepentingannya sendiri akan kesadaran disiplin pentingnya membaca dan memahami konsep materi maupun rasa tanggung jawab dan toleransi ketika dilakukan diskusi kelas, serta pentingnya kejujuran. Masalah lain yang ditemukan dari proses pembelajaran adalah kurangnya pemahaman mahasiswa baik secara individu maupun kelompok terhadap implementasi konsep dan teori ekonomi mikro yang ada di sekitar. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui pelaksanaan pembelajaran kooperatif jigsaw kombinasi book’s company_LS, (2) Mengetahui peningkatan karakter positif mahasiswa pengantar ekonomi mikro melalui pembelajaran kooperatif jigsaw kombinasi book’s company_LS. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan kelas berbasis lesson study dengan pendekatan penelitian deskriptip kualitatif. Prosedur penelitian dilaksanakan selama dua siklus. Setiap siklus dilaksanakan pada satu pokok bahasan untuk mengetahui hasil yang telah dicapai oleh subyek penelitian sebagai dasar untuk perbaikan pada siklus selanjutnya. Setiap siklus terdiri atas tiga tahap yaitu plan, do, see. Subyek penelitian adalah mahasiswa UM off RR angkatan 2015 yang sedang menempuh matakuliah pengantar ekonomi mikro. Berdasarkan hasil penelitian, keterlaksanaan pembelajaran kolaboratif jigsaw kombinasi book’s company berbasis lesson study dapat dilaksanakan dengan baik, mampu memberikan warna baru dalam pembelajaran sehingga bisa mendorong motivasi belajar mahasiswa semester pertama dan mampu meningkatkan karakter positif serta keterampilan kolaboratif mahasiswa Pengantar Mikro Ekonomi Off RR Angakatan 2015
Keywords
pembelajaran kooperatif; jigsaw; book’s company; kolaboratif;lesson study
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 National Conference on Economic Education

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
ISBN: 978-602-17225-5-8
Program Studi Pendidikan Ekonomi
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Jl. Semarang 5 Malang Kode Pos 65145
Telp (0341) 0341-551334; & 0341-551312

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.