PENERAPAN STRATEGI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) UNTUK MEMPERKUAT PENGELOLAAN DAN PENGEMBANGAN UMKM ( Study Kasus Pada UMKM “Almira Hand Made”) DI MALANG
Abstract
Untuk memperkuat pengelolaan dan pengembangan UMKM, salah satu strategi yang penting adalah program kemitraan. Program kemitraan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan UMKM menjadi tangguh dan mandiri melalui pemanfaatan dana dari BUMN/BUMS yang disisihkan dari laba bersih sejumlah 1-2%. Penerapan strategi Corporate Social Responsibility (CSR) untuk memperkuat pengelolaan dan pengembangan UMKM telah menjadi salah satu pilihan trategis banyak negara berkembang agar supaya memperkuat dan dapat meningkatkan daya saing UMKM. PT Sucofindo (Persero) adalah Badan Usaha Milik Negara yang memiki Program Kemitraan dan Majemen Lingkungan terhadap UMKM. Dalam program kemitraan melalui pola pembinaanya yaitu dengan memberikan pelatihan, dana hibah pengembangan usaha, pameran ke luar negeri, bantuan proses untuk ekspor produk. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriftif. Cara memperoleh data yang dilakukan dengan study kepustakan (library research), pengamatan (observasi) dan wawancara (interview). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan strategi Corporate Social Responsibility (CSR) untuk memperkuat pengelolaan dan pengembangan UMKM Almira Hand Made. Hasil dari penelitian ini adalah dalam pengelolaan UMKM Almira Hand Made dilakukan dengan majemen yang baik dan melibatkan karyawan untuk proses produksi. Dalam pengelolaanya Almira Hand Made mengunakan sosial media dan pameran baik nasional serta internasional sebagai media promosi. Pengelolaan keuangan dilakukan sesuai dengan pedoman akuntansi program kemitraan nomor PER-05/MBU/2007. Dengan adanya program kemitraan PT Sucofindo (persero) dapat meningkatkan omset Almira Hand Made. Dengan pengelolaan yang semakin baik saat ini produk Almira Handmade sudah berkembang dan menyebar di negara Asia seperti Malaysia, Brunai, Singapura, Hongkong dan Australia
Keywords
Corporate Social Responsibility (CSR); Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 National Conference on Economic Education

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
ISBN: 978-602-17225-5-8
Program Studi Pendidikan Ekonomi
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Jl. Semarang 5 Malang Kode Pos 65145
Telp (0341) 0341-551334; & 0341-551312

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.