PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING BERBASIS PROBLEM SOLVING DAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS TERHADAP PERILAKU ALTRUISTIK
Abstract
Model Project Based Learning mendorong siswa untuk memahami lingkungan sekitar dan mengkonstruk pemahaman berdasarkan pengalamannya dengan terpecahkannya suatu masalah secara rasional. Siswa dihadapkan pada masalah nyata atau masalah yang disimulasikan untuk mengembangkan ketrampilan memecahkan masalah (problem solving). Guru-guru hendaknya melakukan pergeseran dari pengajaran yang menekankan pada keterampilan berpikir tingkat rendah ke pembelajaran yang menekankan pada keterampilan berpikir tingkat tinggi atau keterampilan berpikir kritis. Didalam kesehariannya setiap manusia atau siswa dihadapkan dengan pilihan atau masalah dalam memenuhi kebutuhannya, tetapi sebagai makhluk sosial manusia juga memiliki kewajiban sosial dari masalah-masalah yang timbul disekitarnya. Kewajiban atau tanggung jawab untuk membantu meringankan beban hidup yang dialami orang lain yang dilakukan secara sukarela. Dalam psikologi, perilaku ini disebut dengan istilah altruisme. Model dan metode pembelajaran diharapkan mampu merangsang peserta didik dalam menghadapi masalah dan menggunakan pikirannya dalam pemecahan masalah serta sesuai dengan tujuan pembelajaran ekonomi dalam pembentukan prilaku altruisme, yang dirasa tepat dengan kompotensi dasar ini
Keywords
Project based learning, problem solving; kemampuan berfikir kritis; perilaku altruistik
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 National Conference on Economic Education

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
ISBN: 978-602-17225-5-8
Program Studi Pendidikan Ekonomi
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Jl. Semarang 5 Malang Kode Pos 65145
Telp (0341) 0341-551334; & 0341-551312

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.