Jumat(2/12) Pengelola Jurnal Pascasarjana Universitas Negeri Malang mengadakan kegiatan penyuntingan bersama di hotel Royal Orchids Garden di Kota Batu. Jurnal yang disunting pada kegiatan ini adalah jurnal JPS dan JPH. Adapun perlu diketahui bahwa Pascasarjana Universitas Negeri Malang memiliki 3 jenis jurnal. Pertama, Jurnal Pendidikan Sains(JPS) yaitu kumpulan jurnal-jurnal yang memiliki konten tentang ilmu sains. Jurnal Kedua adalah Jurnal Pendidikan Humaniora(JPH), yaitu kumpulan jurnal-jurnal yang memiliki konten tentang ilmu budaya dasar. Dan jurnal ketiga adalah Jurnal Pendidikan : Teori Penelitian dan Pengembangan(JPTPP), merupakan kumpulan jurnal-jurnal yang memiliki konten tentang teori penelitian dan pengembangan dibidang ilmu pendidikan. Adapun anggota yang hadir pada kegiatan tersebut merupakan dosen-dosen dengan berbagai macam latarbelakang. Kegiatan diawali oleh Dr. Dedi Kuswandi, M.Pd dengan menjabarkan materi terkait evaluasi pengelolaan jurnal pada tahun 2016. Kegiatan dilanjutkan dengan membahas rencana kegiatan dan anggaran yang diajukan di tahun 2017. Setelah selesai membahas rencana kegiatan dan anggaran di tahun 2017, kegiatan dilanjutkan dengan penyuntingan bersama jurnal-jurnal yang akan dipublikasikan.

× How can I help you?