TINJAUAN PSIKOLOGIS TERHADAP KEMAMPUAN PIMPINAN DALAM BISNIS MINIMARKET
Abstract
Berbisnis pada tataran nasional, sukses dan tetap merajai dan bertahan tentunya mencerminkan pelakunya cerdas , namun bagaimana kesuksesannya bisa membawa kemasalahatan orang banyak --- diperlukan seperangkat kemampuan ataupun pemikiran yang bisa terus menggulirkan ide-ide yang baru sehingga selalu memimpin. Namun kesuksesan dalam berbisnis tidak jarang melemahkan pihak lain yang juga memiliki bisnis yang sama dan mungkin dalam skala kecil. Mencermati aspek bisnis minimarket, penulis tertarik mencermati, apakah mereka yang cerdas dalam bidang bisnis, juga cerdas m emikirkan kemsalahatan orang banyak? Seperti apakah kemampuan atau pemikiran yang mungkin dimiliki pelaku bisnis atau pimpinan yang ada sekarang --- Penulis menggunakan kajian literatur untuk mengurai aspek-aspek yang diperlukan dalam berbisnis atau memimpin dari sudut pandang psikologis ditinjau dari segi psikologi kognitif dan kebijakan dengan menggunakan pandangan dari Gardner berkenaan Five Minds for the Future dan Sternberg berkenaan Wisdom dalam menyoroti sepak terjang pebisnis khususnya di bidang minimarket. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui apakah kecerdasan saja cukup untuk membangun suatu usaha? Adakah kemampuan lain atau pemikiran lain yang perlu dimiliki agar suatu usaha yang sukses bisa berjalan dengan baik dan membawa kemaslahatan bagi orang banyak? Harapannya tinjauan-tinjauan psikologis ini memberikan warna dalam pendidikan ekonomi yang memperhitungkan kemaslahatan orang banyak.
Keywords
pimpinan; bisnis waralaba; kecerdasan; kemampuan berpikir
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 National Conference on Economic Education

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
ISBN: 978-602-17225-5-8
Program Studi Pendidikan Ekonomi
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Graduate School of Universitas Negeri Malang
Jl. Semarang 5 Malang Kode Pos 65145
Telp (0341) 0341-551334; & 0341-551312

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.