Eksplorasi Kemampuan Pemecahan Masalah Konseptual Fluida Dinamis pada Siswa SMA

Helmi Pakas Rivai, Lia Yuliati, Parno Parno

Abstract


Kemampuan pemecahan masalah konseptual merupakan kemampuan yang berfokus pada analisis dalam proses pemilihan konsep–konsep yang diperlukan siswa untuk memecahkan suatu permasalahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi kemampuan pemecahan masalah konseptual siswa pada materi fluida dinamis. Subjek penelitian adalah 34 siswa kelas XII IPA. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dengan 5 butir soal kemampuan pemecahan masalah konseptual fluida dinamis. Hasil tes menunjukkan persentase siswa yang memiliki kemampuan pemecahan masalah konseptual sebesar 26% siswa berkemampuan tinggi dan 74% siswa berkemampuan rendah. Berdasarkan hasil tes tersebut, dapat disimpulkan bahwa sebagian besar siswa memiliki kemampuan pemecahan masalah konseptual fluida dinamis yang rendah.

Keywords


Kemampuan Pemecahan Masalah Konseptual; Fluida Dinamis

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Helmi Pakas Rivai, Lia Yuliati, Parno Parno



ISBN: 978-602-9286-22-9

Graduate School of Universitas Negeri Malang

Jl. Semarang 5 Malang Kode Pos 65145
Telp (0341) 0341-551334; & 0341-551312

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.